My Facebook And My Twitter

Minggu, 04 September 2011

Peralatan Dalam Merakit PC

Peralatan yang dibutuhkan dalam pembuatan PC yaitu :
a)                      Motherboard
Motherboard atau mainboard atau system board, ketiganya mengacu pada satu barang yang sama, yakni sebuah papan sirkuit dan panel-panel elektronik yang menggerakan system PC secara keseluruhan. Secara prinsip, sebuah motherboard terdiri atas beberapa bagian yakni system CPU (prosesor), sirkuit clock/timing, Ram, Cache, ROM BIOS, I/O port seperti port serial, port pararel, slot ekspansi, prot IDE.Dan motherboard juga berfungsi untuk menempelkan komponen-komponen PC. seperti processor, video card, sound card, hard disk, dan lain sebagainya



                                       




Gambar  Motherboard intel

b)   Processor
 Processor sering disebut sebagai otak dan pusat pengendali computer yang didukung oleh kompunen lainnya. Processor adalah sebuah IC yang mengontrol keseluruhan jalannya sebuah sistem komputer dan digunakan sebagai pusat atau otak dari komputer yang berfungsi untuk melakukan perhitungan dan menjalankan tugas. Processor terletak pada socket yang telah disediakan oleh motherboard, dan dapat diganti dengan processor yang lain asalkan sesuai dengan socket yang ada pada motherboard. Salah satu yang sangat besar pengaruhnya terhadap kecepatan komputer tergantung dari jenis dan kapasitas processor. Prosesor adalah chip yang sering disebut “Microprosessor” yang sekarangukurannya sudah mencapai Gigahertz (GHz). Ukuran tersebut adalah hitungan kecepatan prosesor dalam mengolah data atau informasi. Merk prosesor yang banyak beredar dipasaran adalah AMD, Apple, Cyrix VIA, IBM, IDT, dan Intel. Bagian dari Prosesor Bagian terpenting dari prosesor terbagi 3 yaitu :

·         Aritcmatics Logical Unit (ALU)
·         Control Unit (CU)
·         Memory Unit (MU)

                                                                                                              



Gambar. Processor core i7

c)    RAM 
RAM adalah singkatan dari Random Access Memory, yaitu sebuah komponen komputer yang berfungsi untuk menyimpan data sementara dari suatu program yang sedang kita jalankan dan data-data tersebut bisa diakses secara acak atau random. Sebelum membeli sebuah RAM kalian harus mencari tahu terlebih dahulu slot RAM apa yang dimiliki oleh motherboard kalian, apakah SDRAM, DDR, DDR2, atau lain sebagainya.

Lihat gambar ukuran penuh






Gambar Memory RAM DDR3 1GB

d)           VGA
Graphics card, video card, atau VGA (Video graphic Adapter) Card adalah perangkat Output yang bertugas untuk mengolah data menjadi tampilan grafis atau teks di layar monitor. VGA berfungsi menghubungkan sistem komputer dengan monitor. VGA card membutuhkan aplikasi pendukung yaitu driver. Driver ini berfungsi sebagai perantara sistem operasi dan kartu grafis. Terdiri dari 2 komponen yaitu GPU dan Video Memory

                          



Gambar VGA Asus


e)       SOUND CARD
Kartu suara (Sound Card) adalah suatu perangkat keras komputer yang digunakan untuk mengeluarkan suara dan merekam suara. Pada awalnya, Sound Card hanyalah sebagai pelengkap dari komputer. Namun sekarang, sound card adalah perangkat wajib di setiap komputer. Dilihat dari cara pemasangannya, sound card dibagi 3 yaitu soundcard onboard , sound card offboard , dan sound card external .





Gambar Sound card Asus Xonar DG

f)        Hard Disk
Hard disk adalah komponen komputer tempat kita menyimpan data. Semakin besar kapasitas hard disk yang kita miliki di komputer kita maka semakin banyak juga data yang bisa kita simpan di komputer kita tersebut. Sebelum membeli hard disk kalian harus mencari tahu terlebih dahulu interface hard disk apa yang dimiliki oleh motherboard kalian, apakah IDE, SCSI, SATA, atau lain sebagainya.
                                  
                       



Gambar Hardisk 320GB

g)        Optical Drive
Dalam komputasi , sebuah optical disc drive ( ODD ) adalah disk drive yang menggunakan laser cahaya atau gelombang elektromagnetik di dekat spektrum cahaya sebagai bagian dari proses membaca atau menulis data ke atau dari cakram optik . Beberapa drive hanya dapat membaca dari disk, tapi drive terbaru yang umumnya baik pembacadan perekam . Perekam kadang-kadang disebut pembakar atau penulis . Compact disc , DVD , dan Blu-ray diskadalah jenis umum media optik yang dapat dibaca dan direkam oleh drive tersebut.




Gambar LG black box DVD Optical

h)         Monitor
Monitor adalah komponen komputer yang berfungsi untuk menampilkan gambar yang di-output dari video card. Monitor komputer yang banyak tersedia di pasaran saat ini adalah monitor CRT (monitor tabung) dan monitor LCD, namun saat ini kebanyakan orang-orang lebih memilih menggunakan monitor LCD (terutama di kantor-kantor) karena monitor LCD ini selain tampilannya lebih modern, juga memiliki kelebihan lainnya yaitu hemat space dan hemat listrik.

http://t2.gstatic.com/images?q=tbn:ANd9GcQ1ZZeWYUvAMEdevv3rDvUwUAoRPk_sqLrHQsj1acL5vHhAcQvo_C_C8WQ





Gambar LCD SAMSUNG

i)          Keyboard
Keyboard adalah sebuah komponen komputer inputan yang berfungsi sebagai alat untuk mengetikkan sesuatu. Selain keyboard standard, keyboard komputer saat ini memiliki model bermacam-macam, seperti keyboard mini, keyboard fleksibel yang bisa dilipat, keyboard wireless yang menggunakan bluetooth, dan lain sebagainya


Lihat gambar ukuran penuh





Gambar keyboard Logitech

j)         Mouse
mouse adalah jenis komputer mousing perangkat yang menggunakan sinar laser bukan bola untuk melacak gerakan tangan pengguna. Laser mouse menjadi semakin umum karena mereka dianggap memiliki kemampuan pelacakan yang lebih baik. Selain itu, mereka tidak dikenakan gumming dan distorsi berikutnya dari sinyal seperti mouse bola konvensional. Tidak adanya bagian yang bergerak juga membuat mereka jauh lebih sedikit tergantung kerusakan.




http://t1.gstatic.com/images?q=tbn:ANd9GcQFZeY6566PKtcEzyzncqRJFVzuO05k8Qe1BYGTSfJ7oafWcNPVSBd6

    




Gambar mouse laser

k)        power supply
Ibarat sebuah mobil yang tidak bisa berjalan jika tidak memiliki bahan bakar, maka sebuah komputer pun tidak akan bisa nyala atau berfungsi jika tidak memiliki power supply atau PSU (Power Supply Unit) ini. Power supply adalah sebuah komponen komputer yang berfungsi untuk mensuplai arus listrik ke komponen-komponen komputer lainnya seperti motherboard, hard disk, optical disk drive, dan lain sebagainya.

http://t0.gstatic.com/images?q=tbn:ANd9GcS2-6zlw-lSVKKYu50vG44nyh2gQhs631Pdv_8VH4NFvNirW5QTu1yANw





Gambar ATX Power Supply

l)          casing
Casing komputer adalah sebuah komponen komputer yang berfungsi sebagai tempat kita meletakkan atau menempelkan motherboard, power supply, optical disc drive, hard disk, dan lain sebagainya. Casing komputer ini dibedakan berdasarkan ukurannya yang sering disebut juga sebagai form factor (seperti ATX dan Micro ATX) dimana form factor ini mengacu kepada form factor motherboard yang didukungnya.

http://t3.gstatic.com/images?q=tbn:ANd9GcQEtpD4C597XIcxXkqQV5fUPCM_JfLJbOWIg4dC2AGBKoOb_oTbLzvzF2w








Gambar Casing Tower

0 komentar:

Ü